Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) meminta kepada guru TK hingga SMA untuk segera mendaftar program yang digelar oleh Kemendikbud. Program ini merupakan sebuah program mingguan Kemendikbud dalam rangka untuk meningkatkan kompetensi para guru.
Program Kemendikbud Ristek diperuntukkan bagi seluruh guru di semua jenjang pendidikan mulai dari TK, SD, SMP, SLB, SMK, hingga SMA yang dapat dilihat pada laman resmi ditjen.gtk.kemdikbud.go.id.
Dicanangkannya program ini bertujuan agar para guru dapat menambah wawasan dan skill baru. Pada pelaksanaannya, program mingguan Kemendikbud menghadirkan beragam topik menarik yang ditujukan bagi para guru di semua jenjang pendidikan.
Seperti yang tertulis dalam laman resmi Ditjen GTK, bahwa seorang pendidik atau guru tentu menjalani dua peran yang berbeda yakni saat berada di sekolah dan di rumah. Itulah sebabnya para guru diharapkan bisa meningkatkan skill atau keterampilan interpersonal bersama dengan narasumber hebat dan terpercaya dalam sesi mingguan yang dikemas dalam bentuk program webinar.
Untuk itu, pihak Kemendikbud Ristek meminta kepada para guru dan Kepala Sekolah untuk tidak melewatkan sesi webinar. Program mingguan Kemendikbud ini juga bisa dijadikan sebagai ajang ngabuburit selama bulan puasa.
Informasi mengenai jadwal program mingguan ini dapat dibagikan kepada rekan guru dan kepala sekolah yang bersangkutan. Adapun webinar ini dilaksanakan secara daring atau virtual.
Program besutan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ini sudah dilaksanakan sejak minggu pertama di bulan April 2023 ini. Webinar pertama dilaksanakan pada hari Senin tanggal 3 April 2023 dengan mengangkat tema “Mengelola P5 di Jenjang Dasar”. Program ini dilaksanakan pada pukul 15.30 sampai 16.30 WIB dengan menghadirkan Fransiska Deviana sebagai pembicara.
Webinar kedua dilaksanakan pada hari berikutnya yakni tanggal 4 April 2023 pada pukul yang sama. Webinar di hari kedua mengusung tema “Belajar Seru di Bulan Ramadhan dengan Pembaruan Mode Kertas” dan menghadirkan dua pembicara hebat yakni Linda Haerunnisa Mahrus Albasrie dan Sri Mulyani.
Pada tanggal 5 April 2023 webinar ketiga dilaksanakan dengan menghadirkan pembicara yakni Joyce Heryanto. Pada sesi ketiga mengusung tema “Seri Perempuan yang Menginspirasi: Joyce Heryanto | Living The Mission”.
Halaman Selanjutnya
Program mingguan Kemendikbud pada pekan pertama bulan April 2023 juga dilaksanakan