Home / News

Selasa, 9 Juli 2024 - 19:32 WIB

Coaching sebagai Strategi Kepala Sekolah dalam Pemberdayaan di Satuan Pendidikan

Dibaca 432 kali

Agar bisa menjadi yang memberdayakan salah satu strategi efektif yang dapat digunakan adalah coaching.

Coaching, menurut International Coaching Federation (ICF), adalah kolaborasi antara coach dan coachee dalam membangkitkan pemikiran dan sisi kreatif coachee untuk memaksimalkan potensi diri, baik secara personal maupun pfofesional.

Coaching ini nantinya diharapkan dapat membuka sisi imajinasi, produktivitas, dan kepemimpinan yang belum pernah muncul sebelumnya.

Fokus dari coaching adalah membantu seseorang untuk belajar dan menjadi berdaya, bukan mengajari atau memberikan instruksi secara langsung. Inti dari coaching adalah kemitraan dan percakapan kreatif, yang melibatkan dialog dua arah untuk menggali dan memetakan situasi, dengan tujuan memaksimalkan potensi coachee (yang dibimbing).

Implementasi Coaching dalam

Sebagai kepala satuan pendidikan, Kepala dapat menerapkan coaching dalam supervisi akademik maupun pengelolaan secara umum.

Dalam supervisi akademik, coaching digunakan untuk membawa semangat memberdayakan, bukan mengevaluasi.

Tujuan supervisi akademik adalah untuk memberdayakan dan mengembangkan agar performa mengajarnya meningkat dan mencapai tujuan pembelajaran.

Prinsip- dalam supervisi akademik meliputi:

  1. Kemitraan: Kepala satuan pendidikan menempatkan diri sebagai mitra bagi , bukan sebagai atasan yang mengawasi.
  2. Percakapan Kreatif: Dialog dua arah yang membuka ruang bagi pendidik untuk menggali dan memahami situasi mereka secara mendalam.

Contoh Praktik Coaching dalam Pengelolaan Sekolah

Coaching dapat digunakan dalam berbagai situasi sehari-hari di sekolah, seperti menjembatani jarak antara pendidik senior dengan pendidik muda yang baru bergabung. Kepala satuan pendidikan sebagai coach membuka dialog agar setiap pendidik dapat melakukan refleksi mandiri dan berdaya mengatasi kesenjangan yang terjadi. Proses coaching ini memungkinkan setiap untuk berdaya dan terlibat secara aktif dalam proses perubahan.

Baca Juga:  Tahap Persiapan yang Perlu Dilakukan sebelum Observasi Peningkatan Kinerja Guru

Manfaat Coaching dalam Satuan Pendidikan

  1. Suasana Kolaborasi: Coaching menciptakan nuansa kolaborasi yang hangat di satuan pendidikan. Seruan perubahan dan pengembangan diri biasanya disambut dengan antusias oleh semua pihak.
  2. Peningkatan Kemandirian: Pendidik yang berdaya akan melihat delegasi tugas bukan sebagai instruksi, tetapi sebagai area pengembangan diri yang dinanti.
  3. Refleksi dan Pemahaman: Pendidik dan tenaga kependidikan lainnya akan memaknai proses coaching sebagai bagian dari perbaikan diri, bukan semata-mata perintah dari atasan.

Dengan menerapkan coaching sebagai strategi pemberdayaan di sekolah, kepala satuan pendidikan dapat mendorong pendidik dan tenaga kependidikan untuk merefleksikan situasi, membuat rencana perubahan, dan berdaya melakukan perubahan secara mandiri.

Coaching tidak hanya membantu dalam pengembangan individu tetapi juga menciptakan lingkungan sekolah yang lebih kolaboratif dan inklusif.

Sekarang, mulailah melatih kemampuan coaching masing-masing dan rasakan manfaatnya dalam mengembangkan potensi diri dan seluruh warga satuan pendidikan. Selamat berproses!

Semoga artikel ini bermanfaat dan memberikan pandangan yang lebih jelas mengenai implementasi coaching dalam kepemimpinan di satuan pendidikan.

 

Share :

Baca Juga

News

Wajib Tahu! Batas Maksimal Usia Pendaftar CPNS 2023

News

Selamat! Masa Kontrak Guru PPPK Akhirnya Diperpanjang Secara Otomatis

News

Cek Info GTK Segera! Tentang Pencairan Tunjangan Sertifikasi Guru dan Kepala Sekolah Triwulan 3 Tahun 2023

News

Ribuan ASN PPPK Gugur! Formasi Tenaga Teknis Tetap Kosong

News

Selamat, Kemdikbud Merilis Hasil Tes Wawancara PPG Prajabatan 2023

News

Begini Tutorial Mengisi Riwayat Pekerjaan di SSCASN untuk PPPK

News

Peserta PPPK Guru 2023 dari P2-P4 Bebas Sanggah, Begini Penjelasan Lengkapnya

News

Unduh Sertifikat Worskhop 32JP Editing Video Profesional Guru Youtuber
Download Sertifikat Pendidikan Gratis