Home / News

Kamis, 25 April 2024 - 08:21 WIB

Cara Cek Lowongan CPNS dan PPPK Sesuai dengan Kualifikasi Pendidikan Terakhirmu Secara Online

Dibaca 530 kali

Menjadi seorang PNS atau PPPK adalah salah satu karier yang bisa menjadi pilihan bagi para lulusan baru dari universitas manapun. Menjadi seorang abdi negara atau Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah salah satu pekerjaan yang minim risiko. Sehingga banyak orang yang mendambakannya.

Nah, bagi Anda yang menghendaki pekerjaan tersebut atau yang ingin meniti karier sebagai aparatur sipil negara dapat mendaftar jika lowongan telah dibuka.

Beruntungnya, saat ini cara cek lowongan yang tersedia untuk menjadi ASN terbilang sangat mudah. Pasalnya, kesempatan tersebut dapat dicek secara online dari rumah, dan tidak perlu sulit datang ke kantor instansi tertentu untuk melihat pengumuman.

Mudahnya, lowongan pekerjaan sebagai ASN baik dengan status PNS maupun PPPK dapat dilihat melalui laman resmi yang telah disediakan oleh pemerintah melalui sscasn.bkn.go.id. Di laman tersebut, semua informasi yang Anda butuhkan untuk menjadi PNS atau PPPK semuanya tersedia; termasuk ketika Anda ingin melihat lowongan PNS atau PPPK yang sesuai dengan kualifikasi pendidikan terakhir Anda.

Mencari pekerjaan di era digital saat ini memang bisa dikatakan mudah dan bisa juga menjadi sulit. Namun kesempatan untuk menjadi abdi negara ini perlu Anda coba.

Perlu Anda ketahui bahwa pendaftaran menjadi PNS atau PPPK di tahun 2024 ini akan kembali dibuka. Tepatnya, pendaftaran akan dimulai sejak bulan Mei yang akan datang. Pemerintah telah memberikan konfirmasi terkait lowongan ini.

Banyak sekali lowongan menjadi PNS atau PPPK di tahun 2024 ini. Untuk bekerja di kantor pemerintahan pusat, telah disediakan lowongan sekitar 207.247 lowongan sebagai CPNS. Kemudian ada juga kesempatan menjadi PPPK di kantor pemerintahan pusat yang jumlahnya mencapai 221.936.

Bagi Anda yang tidak ingin jauh dari kampung halaman juga bisa melamar sebagai CPNS atau PPPK di pemerintahan daerah. Sebab, di tingkat pemerintah daerah juga tidak kalah banyaknya kuota lowongan yang disediakan.

Total ada kuota 483.575 kesempatan menjadi pegawai negeri sipil di tingkat pemerintah daerah. Kemudian dibuka sebanyak 1.383.758 kuota untuk status PPPK dengan berbagai formasi di tingkat daerah. Jadi total ada 1.867.333 formasi yang dibutuhkan di tingkat daerah.

Artinya, dengan kuota tersebut peluang menjadi pegawai negeri sipil sangat terbuka untuk Anda yang ingin melamar.

Ketika melakukan pendaftaran untuk berbagai formasi yang dibutuhkan, harus disesuaikan dengan kualifikasi pendidikan yang Anda miliki. Dengan harapan, dengan begitu, maka kesempatan untuk lolos akan semakin besar.

Cara untuk melihat lowongan yang tersedia sesuai dengan kualifikasi pendidikan yang Anda miliki caranya pun sangat mudah. Anda bisa melihat langsung melalui komputer yang tersambung dengan internet.

Simak cara melakukannya sebagai berikut:

1. Silakan akses melalui komputer Anda melalui sebuah alamat berikut ini: sscasn.bkn.go.id.

2. Setelah terbuka, anda akan melihat halaman utama dan silakan cari Portal ASN Karier.

3. Pada halaman tersebut, silakan masukkan kualifikasi pendidikan Anda. Mulai dari tingkat pendidikan, tahun lulusan, hingga jurusan pendidikan yang Anda bidangi.

Berlanjut di Halaman Berikut

4. Pilihkan instansi yang sesuai dengan kualifikasi….

Share :

Baca Juga

News

Alhamdulillah, PNS Akhirnya Terima Uang Tambahan Cash 700 Ribu/bulan Tanpa Potongan

News

Untuk Semua Guru Penerima Tunjangan Sertifikasi Jenjang SD, SMP, SMA/SMK Kemdikbud Siapkan Hal Ini!

News

Berikut Ratusan Formasi CASN 2023 Di 8 Instansi Pemerintah! Simak Pendaftarannya!

News

Wajib Tahu! Rekrutmen Guru ASN Gunakan Sistem Baru

News

Ada Intruksi Penting Untuk Peserta PPG Daljab 2023 Angkatan II

News

Berikut Penjelasan 3P : Pindah, Pensiun, Pupus Pada PNS

News

Mengenal Sekolah Inklusi untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Kesiswaan

4 Hal Penting dalam Membuat Peraturan Kelas